pengertian tantangan nasional

nama : yudi achmad riski kelas : 2db15 npm : 37111619 Pengertian tantangan Pada sebagian orang sering menganggap Tantangan adalah sesuatu yang membuat sulit, kadang menghambat sesuatu yang ingin kita capai. Tapi sebenarnya kalau kita mau melihat dari sisi yang agak berbeda dari pemahaman tersebut, sebenarnya tantangan merupakan bahan bakar yang sangat dahsyat dalam pencapaian sesuatu tujuan, Anda percaya akan hal ini ?, mari kita buktikan kebenarannya, semoga setelah anda membaca dan menyimak tulisan artikel saya kali ini, akan menambah wacana cara anda melihat/mamandang sebuah tantangan dalam memacu semangat kinerja Anda dalam pencapaian sesuatu maksud dan tujuan ( Catatan : Maaf ini hanya sekedar sharing pemikiran saja, tidak ada maksud atau tedensi untuk menggurui para sahabat. ) Tapi sebelum saya membahasnya lebih lanjut, saya akan sedikit mengingatkan perihal yang berkaitan dengan thema kali ini yaitu Type watak dan karakter seseorang ( Catatan : Thema ini juga pernah saya bahas secara khusus pada tulisan saya terdahulu dengan judul, Type watak dan karakter seseorang, Kompasiana 5 April 2009 ). Agar dapat mengingat kembali, ini saya lampirkan ulang ke 4 ( empat ) type watak dan Karakter tersebut, agar pembahasan thema tentang Tantangan ini menjadi lebih jelas. 1. Type cangkang telur, orang dengan type ini sangat rapuh, sedikit mengalami tekanan saja sudah patah arang, sering kali type ini mengalami stress dan bisa masuk kedalam depresi hingga mendatangkan rasa putus asa, sebenarnya orang type ini bisa diperbaiki watak dan karakternya selama dia memiliki orang orang terdekatnya yang selalu men-supportnya dan membantu semua kesulitannya, ya…,tidak seterusnya dia harus bergantung dengan orang lain, tapi kita bantu agar orang ini bisa menumbuhkan ketahanan mentalnya dengan menumbuhkan kepercayaan dirinya dari dalam, artinya dari kesadarannya sendiri, bila type orang ini mau berusaha dengan keras pasti dia bisa merubah watak dan karakternya kearah menjadi lebih baik. 2. Type lempeng logam, type orang ini, pada awalnya seperti kuat menerima tekanan, seperti lempeng logam ini, tapi kalau tekanan itu diterimanya terus menerus, maka lempeng logam ini akhirnya akan bengkok juga, artinya type orang ini awalnya dia bisa mengatasi tekanan yang datang, tapi bila tekanan itu terus menderunya lama lama ketahanan mentalnya berkurang, lama lama dia menyerah, hingga akhirnya ada yang masuk kedalam keputusasaan, tapi type ini ada kelebihannya dari type kesatu, setidaknya dia bisa bertahan difase awal sebelum dia menyerah, sebenarnya type orang ini bisa dibantu untuk meningkatkan ketahanan mentalnya, dengan sedikit bimbingan dan dorongan untuk terus maju dan pantang menyerah dalam menghadapi tekanan, ya…,dengan membangkitkan jiwa menantang, bila kita dampingi terus type orang ini bisa berkembang menjadi lebih baik dan terus menjadi lebih baik, bila kesadaran dalam dirinya merasa tertantang untuk menghadapi semua kesulitan dan tekanan itu. 3. Type busa/gabus ( sponges ), type orang ini cukup baik dalam menerima tekanan, seperti halnya busa/gabus yang lentur, bisa menyesuaikan dirinya terhadap tekanan dan cepat kembali ke bentuk semula, ya…,type orang ini sangat fleksibel dalam menghadapi takanan, dan umumnya type ini bisa bertahan dan lebih baik dari type kesatu dan kedua dalam mengatasi semua tekanan dan kesulitan. Pada orang type ini karena mempunyai karakter yang bisa dengan cepat menyesuaikan diri terhadap tekanan, maka kelebiban inilah yang bisa menyelamatkannya dari keterpurukan, dengan tidak malu atau sungkan untuk memulainya dari titik nol/titik start/titik awal, dan memulai semuanya dengan semangat baru, dengan kata lain nilai kejuangannya sangat baik. 4. Type bola bekel atau bola pingpong, type orang ini sangat ideal dari pada semua type diatas, type ini sangat expresif terhadap tekanan, seperti bola bekel/pingpong ini, bila dibanting/ditekan makin terpantul kesana kemari, artinya type orang ini tidak gampang menyerah, dia selalu mencari jalan keluar dalam setiap tekanan, bahkan tekanan yang didapatinya membuat dia lebih kreatif dan ekpresif untuk menghadapi semua tekanan dan kesulitan tersebut, ya…,type orang ini kebanyakan yang bisa meraih kesuksesan di bidang yang digelutinya. Type orang dengan karakter ini sangat menyukai adanya Tantangan, buatnya tantangan adalah api kehidupannya, tidak heran jika kelompok karakter ini, bila tidak mendapat tantangan yang cukup berarti buatnya, maka ia akan mencari tantangan tersebut di setiap kesempatannya dalam bekerja, sehingga kinerjanya seolah olah tidak pernah mengenal lelah dan akan terus berjuang hingga bisa mendapatkan apa yang menjadi cita citanya, dengan kata lain nilai kejuangannya amat sangat baik. Nah, sekarang kita sudah tahu ke-empat type watak dan karakter seseorang dalam menghadapi tekanan dan kesulitan, juga cara pandangnya dalam melihat sebuah tantangan dalam pencapaian tujuan hidup atau cita citanya, lantas Anda berada di type yang mana ?, coba Anda amati diri Anda sendiri, tetapi penulis hanya mengingatkan, apapun hasil yang didapat dari pengamatan Anda yang mengarah ke salah satu type diatas, Anda tidak perlu risau, karena tiap type ini bisa diperbaiki gradasinya, mulai dari type kesatu yang bisa diperbaiki secara bertahap hingga mencapai type ideal yaitu type keempat, kuncinya adalah Anda harus sadar dulu akan kondisi Anda, dan buatlah kesadaran yang timbul dari dalam diri Anda ini menjadi kekuatan yang dahsyat untuk merubah grade menjadi lebih baik, saya yakin Anda bisa melakukannya, tentunya dengan semangat yang kuat dan keyakinan yang kuat pula, dengan latihan latihan dan pengalaman selama Anda melakukan kegiatan hidup Anda, bisa juga Anda meminta bantuan orang orang terdekat dan terpercaya buat Anda untuk men-support dan membantu Anda dalam pengembangan ketahanan mental Anda, hingga mempunyai ketahanan mental yang dapat Anda andalkan, bila perlu Anda bisa juga meminta tenaga professional dalam meningkatkan gradasi ini. Baik sekarang kita coba kaitkan ke-empat type watak dan karakter diatas dengan Tantangan ini. Tantangan akan menggairahkan Anda, memberi Anda arah, dan membangkitkan yang terbaik dalam diri Anda. Tantangan akan mendorong Anda untuk mempelajari keterampilan baru, meraup pengetahuan baru. Tantangan memotivasi Anda untuk memberi hasil terbaik dari diri Anda. Pernahkah Anda perhatikan atau Anda sadari, bahwa saat Anda memiliki sedemikian banyak tugas yang harus dikerjakan, Anda justru memiliki lebih banyak energi untuk menyelesaikan apa yang semestinya harus selesai dikerjakan. Tapi sebaliknya saat sedikit hal yang perlu dikerjakan, ternyata lebih sedikit lagi hal yang selesai dikerjakan. Usaha Anda akan meningkat sesuai dengan volume pekerjaan yang harus dikerjakan. Tantangan mendorong hasil kerja Anda. Tantangan tidak muncul untuk menarikan anda kebawah, tapi tantangan ada untuk mendorong anda ke atas, sehingga menghasilkan hal yang terbaik dalam pencapaian target. Memang tantangan itu sulit dan tidak menyenangkan. Tetapi hal itulah yang memberikan arti dan nilai. Kesuksesan terbesar hadir lewat kebiasaan berurusan dengan serangkaian tantangan, bukan dengan menghindari tantangan. Tolonglah diri Anda sendiri. Temukan tantangan sejati dalam setiap pekerjaan dan kegiatan hidup Anda, maka Anda akan menemukan hidup sejati yang sangat membanggakan dan menyenangkan. Ini ada sedikit Illustrasi tentang sebuah tantangan yang pasti pernah Anda lakukan, Anda pernah berpacaran ?, ya…, saat anda mulai tertarik dengan lawan jenis Anda, pastilah Anda akan memulai menerima sebuah tantangan tersebut, misalnya tantangan saat Anda ingin mengungkapkan isi hati Anda ( Ungkapan Cinta ) pada sasaran yang Anda bidik, dengan segudang kekuatan/keberanian dan sedikit keraguan dan segala hal yang Anda rasakan saat itu, namun Anda tetap berupaya terus dalam pergumulan tersebut, yang intinya, Anda akan melakukan apa saja, asalkan semua keinginan anda dapat terwujud mendapatkan sang kekasih hati idaman Anda, bahkan tantangan yang Anda hadapi tidaklah mudah, Pertama Anda harus menyakinkan hati calon pasangan Anda, kemudian tantangan berikutnya, meyakinkan keluarga calon pasangan Anda dan seterusnya, tapi apakah anda pernah menyerah ?, ya…, semua sangat bergantung dengan watak dan karakter Anda, bila anda gigih memperjuangkannya, maka Anda akan mendapatkan keinginan Anda tersebut, mulai dari menyatakan cinta Anda hingga bisa mempersunting idaman Anda tersebut, kenapa bisa demikian ?, ya…, karena Anda menerima tantangan tersebut dengan segenap hati dan terus memperjuangkannya hingga Anda mencapai semuanya, artinya Tubuh Anda memberikan Adrenalin yang lebih untuk menerima dan menghadapi tantangan tersebut, tapi bila Anda menyerah pada tantangan tersebut, maka siap siaplah Anda untuk kecewa dan menyesal dikemudian hari, karena sasaran yang Anda bidik menjadi milik orang lain. Nah, kenapa semangat juang yang pernah Anda lakukan dalam kehidupan Anda ini tidak Anda terapkan pada kegiatan hidup Anda yang lain ?, misalnya dalam dunia pekerjaan Anda, dalam Usaha Anda dan lain sebagainya. Jadi semua kesimpulan dari semua uraian tulisan saya kali ini adalah semua berpulang kepada diri Anda sendiri, bagaimana Anda menyikapi diri Anda ( Kesadaran Diri/Self Awareness ), dan cara Anda memandang/melihat tantangan yang ada dihadapan Anda, merasa tertantang atau mau menghindar dari tantangan tersebut, sebagai catatan saja bahwa, sebagai pribadi yang matang yang mau membentuk diri menjadi seorang yang tangguh, maka ia tak pernah berhenti untuk terus belajar segala hal, termasuk belajar menerima semua tantangan yang datang kepada diri kita disetiap kesempatan. Bagaimana, bila sekarang Anda saya tantang untuk berani mengakui segala kekurangan dan kelemahan yang ada pada diri Anda, dengan melakukan evaluasi diri secara berkala, jangan sering mengeluh, jangan sering mencari alasan, jangan sering membuat dalih, jangan sering menyalahkan pihak pihak diluar diri Anda dan jangan menyindir pihak lain dan segala sesuatu yang bisa melemahkan kekuatan mental Anda. Ayo bangun dan terus membangun semangat membara guna membentuk pribadi yang tangguh dengan ketahanan mental yang sangat amat baik, sehingga Bangsa ini akan sangat bangga memiliki Putra Putra terbaik seperti Anda, yang akan membawa Indonesia tercinta ini kearah yang lebih baik. Apapun profesi Anda, apapun jabatan dan kedudukan Anda, mari kita bahu membahu, bersatu untuk membuat Indonesia menjadi Negara yang sejajar dengan Negara Lain, tanpa mengurangi ciri khas kebangsaan kita yang Berke-Tuhan-an, Beradab, Berbudaya, Santun, Ramah, Manusiawi. Demikianlah uraian singkat pada tulisan saya kali ini, agar para sahabat bisa mengambil manfaatnya. ( Catatan dari penulis, Saya sekali lagi tidak ada maksud/tedensi untuk menggurui semua sahabat, tapi tergerak hati ini untuk sekedar sharing saja, karena saya cukup perihatin bila saya membaca setiap tulisan/postingan dan tanggapan yang masuk di rumah sehat kita ini Kompasiana.com, begitu tajam dan mengdiskreditkan pribadi/kelompok atau golongan tertentu tanpa ada tedeng aling aling yang menjadikan filter dalam khasanah pergaulan kita, saya sangat terharu saat membaca tulisan kakak saya, Mbak Linda tentang Tali pertemanan adalah silaturahmi yang diamati Tuhan, ini merupakan bukti bukan saya saja yang perihatin dengan situasi ini, juga masukan tanggapan dari kakakku yang lain, Mbak Novrita yang sangat santun bahasanya dalam memberi komentarnya, juga guru saya Pak guru Wijaya Kusumah yang sangat bersahaja dan rendah hati dalam menulis atau berkomentar, ini contoh tiga tokoh di rumah sehat Kompasiana.com yang patut kita tiru dan merupakan tokoh tokoh kebanggaan kita di Kompasiana.com ini, tapi saya sangat yakin masih banyak yang lainnya yang bisa dijadikan panutan. Semoga semua dari kita di rumah sehat Kompasiana ini, bisa menjadikan rumah sehat ini menjadi sarana berbagi segala hal, bisa ilmu, budaya, pengetahuan, agama, canda, tawa, gurauan dan lain sebagainya, tapi janganlah dijadikan ladang permusuhan, hujatan, makian, merendahkan, memojokkan dan lain lainnya, kalau kurang berkenan dengan apa yang di baca, cukup disimpan saja dalam hati kita masing masing, jangan diupload agar terbaca oleh khalayak ramai, kalau saya boleh meminjam pesan Bijak dari Bapak Ustad AA.Gym, “Isi sebuah teko akan diketahui saat teko tersebut dimiringkan untuk mulai mengeluarkan isinya, bila yang keluar hitam kemungkinan isinya kopi, bila bening kemungkinan air putih”. Maka jadikanlah kita teko yang baik, dengan mengeluarkan isi yang baik pula. Sekali lagi saya mohon maaf bila himbauan saya ini kurang berkenan ). sumbernya : http://perdatorjugamanusia.blogspot.com/2011/04/pengertian-tantangan.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEUNGGULAN DAN KELEMAHAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN (SIM )

Program Kerja SHE pt kai/kereta api indonesia

Hak Asasi Manusia (Universal Declaration of Human Rights 1948)